Sudut Pandang



            

Bukannya aku tidak berani berpendapat
Menurutku berbendapat adalah hal yang sangat kompleks
Bukan hanya sekedar kata yang diucapkan
Tapi kita harus memproses baik atau buruknya kata yang diutarakan
Kadang sudut pandang yang kita lihat hanya berupa kanan atau kiri
Sehingga dapat menyebabkan sebuah perbedaan

Bukannya aku takut perbedaan
Untuk menghadapi perbedaan agar tidak ada pertikaian
Sudut pandang adalah kuncinya
Melihat tidak hanya dari kanan atau kiri tetapi harus dari keduanya bergantian
Maka akan ada pembenaran di setiap sisinya
Tidak semerta-merta semua salah atau semua benar
Tetapi dipilih maka diantaranya yang paling terbaik
Share:

0 comments:

Post a Comment