Test Kepribadian (MBTI Test)



Well.. kali ini gue mau sharing tentang test kepribadian lewat MBTI Test. Myers-Birggs Type Indicator (MBTI) adalah psikotes yang dirancang untuk mengukur preferensi psikologis seseorang dalam melihat dunia dan membuat keputusan. MBTI dikembangkan oleh Isabel Briggs Myers pada sejak 1940. Psikotes ini dirancang untuk mengukur kecerdasan individu, bakat, dan tipe kepribadian seseorang. MBTI merupakan instrumen yang paling banyak digunakan. Telah diperbarui dan divalidasi secara ketat selama lebih dari tujuh puluh tahun. Sampai saat ini tes MBTI adalah tes kepribadian yang paling banyak dipakai di dunia selain tes enneagram.Tes ini juga dipakai untuk mengetahui karakter kepribadian karyawan perusahaan agar dapat ditempatkan pada bidang-bidang yang membuat potensi karyawan tersebut optimal.

Psikotes ini dirancang untuk mengukur kecerdasan individu, bakat, dan tipe kepribadian seseorang.  Dalam Tes 16 Kepribadian ini, ada 4 dimensi kecenderungan sifat dasar manusia:
  • Dimensi pemusatan perhatian: Introvert (I) vs. Ekstrovert (E)
  • Dimensi memahami informasi dari luar : Sensing (S) vs. Intuition (N)
  • Dimensi menarik kesimpulan & keputusan : Thinking (T) vs. Feeling (F)
  • Dimensi pola hidup : Judging (J) vs. Perceiving (P)
buat yang mau coba test bisa coba di https://tes.anthonykusuma.com/16-kepribadian tes disana free lohh..

Btw gue udah coba test dan hasilnya adalah INFP (Introverted Intuitive Feeling Perceiving) Which is that's totally me.

Dikenal Sebagai
The Healer (Si Penyembuh)

Penjelasan Singkat
Si Penyembuh cenderung tenang dan pemalu saat berhadapan dengan dunia. Mereka adalah sosok yang idealis dan mencari tahu arti keberadaan segala hal yang ada di sekitar mereka. Para INFP memiliki keinginan yang kuat untuk menyelesaikan konflik yang mengganggu seseorang atau memecah belah pihak. Dalam bekerja, mereka mampu dihadapkan pada persoalan yang rumit namun tidak tahan terhadap rutinitas.

Ciri-ciri
  • Sangat perhatian dan peka dengan perasaan orang lain.
  • Penuh dengan antusiasme dan kesetiaan, tapi biasanya hanya untuk orang dekat.
  • Peduli pada banyak hal. Cenderung mengambil terlalu banyak dan menyelesaikan sebagian.
  • Cenderung idealis dan perfeksionis.
  • Berpikir win-win solution, mempercayai dan mengoptimalkan orang lain.
Saran Pengembangan
  • Belajarlah menghadapi kritik. Jika baik maka kritik itu bisa membangun Anda, namun jika tidak abaikan saja. Jangan ragu pula untuk bertanya dan minta saran.
  • Belajarlah untuk bersikap tegas. Jangan selalu berperasaan dan menyenangkan orang dengan tindakan baik. Bertindak baik itu berbeda dengan bertindak benar.
  • Jangan terlalu menyalahkan diri dan bersikap terlalu keras pada diri sendiri. Kegagalan adalah hal biasa dan semua orang pernah mengalaminya.
  • Jangan terlalu baik pada orang lain tapi melupakan diri sendiri. Anda juga punya tanggungjawab untuk berbuat baik pada diri sendiri.
Profesi yang Cocok
Penulis, Sastrawan, Konselor, Psikolog, Pengajar, Seniman, Rohaniawan, Bidang Hospitality

Partner Alami
ENFJ atau ESFJ

Tokoh Terkenal dengan Kepribadian INFP
  • Aldous Huxley, author
  • Audrey Hepburn, actress
  • Helen Keller, activist and author
  • Isabel Myers Briggs, creator of the Myers-Briggs Type Inventory
  • J. R. R. Tolkien, author
  • Laura Ingalls Wilder, author
  • Princess Diana, Princess of Wales
  • Peter Jackson, filmmaker
  • William Shakespeare, playwright

Infused Water Day 3

Dihari ketiga gue coba campuran Tomat dan Timun.
Karena kebetulan di kulkas ada kedua bahan itu jadi coba deh.
Satu buah Timun dan Tomat di potong tipis-tipis, trus campur air suhu ruangan deh.
Diamkan minimal 6 jam baru diminum, maksimal 24 jam aja ya..
Rasanya bakal asem-asem seger, yang paling berasa itu rasa tomatnya.
Saking enaknya campuran ini sampe bahannya juga gue makan loh hehehe😋

Bilangan kompleks


Bilangan kompleks adalah bilangan yang terdiri dari 2 buah bagian, yakni: bagian nyata atau real dan bagian khayalan atau imajiner. Bagian nyata adalah bilangan real seperti yang kita gunakan sehari-hari, seperti: 3; -1; 1,1; 3,14. Sementara bagian imajiner adalah bagian bilangan kompleks yang merepresentasikan perkalian dengan identitas i (bilangan imajiner) Apa itu bilangan imajiner?
Bilangan imajiner adalah bilangan yang jika dikuadratkan menghasilkan -1. Dengan kata lain i = √(-1).
Karena bilangan kompleks dapat dinyatakan sebagai 2 bagian, kita bisa tuliskan bilangan kompleks sebagai penjumlahan dari bagian real dan bagian imajiner. Contohnya:
3 + 4i
2 + i
0 + 3i
Umumnya kita akan menuliskannya sebagai a + bi dengan a adalah bagian bilangan real, dan b adalah bagian bilangan imajiner.
Hampir sama dengan bilangan-bilangan lain, bilangan kompleks juga memiliki sifat-sifat. Bilangan kompleks tertutup terhadap operasi penumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Artinya, keempat operasi tersebut dapat menghasilkan bilangan kompleks juga.

  
Operasi Hitung Bilangan Kompleks

Penjumlahan dan Pengurangan
Penjumlahan dua buah bilangan kompleks dinyatakan sebagai:

(a + b i) + (c + d i) = (a + c) + (b + d) i
Artinya, penjumlahan bilangan kompleks semudah menjumlahkan setiap bagian bilangan kompleks yang sama. Jika dilihat bagian nyata dari bilangan pertama dan kedua dijumlahkan (a + c) kemudian bagian khayalan juga dijumlahkan terhadap sesamanya (b + d). Untuk kasus pengurangan juga tak jauh berbeda. Namun yang harus diperhatikan adalah, pengurangan hanya terjadi pada setiap bagian yang sama. Dengan kata lain
(a + b i) – (c + d i) = (a – c) + (b – d) i
Kenapa menjadi (a – c) + i (b – d) bukan (a – c) – i (b – d) atau jawaban lain? Jawabannya sederhana tanda + mengatakan bahwa terdapat dua buah bagian bilangan yang membentuk bilangan kompleks.

Contoh:
(3 + 5 i) + (2 + 2 i)
= (3 + 2) + (5 + 2) i
= 5 + 7 i
(4 + 2 i) – (3 + 1 i)
= (4 – 3) + (2 – 1) i
= 1 +  1 i
= 1 + i


1.      Penjumlahan.
Contoh : ( 3 + 2 i ) + ( -2 + 7i ) = ................................
Jawaban :
( 3 + 2i ) + ( -2 + 7i ) = 3 + 2i – 2 + 7i = 1 + 9i.

2.      Pengurangan.
Contoh : ( 2 - 3i ) - ( 8 - 2i ) = ......................................
Jawaban :
( 2 - 3i ) - ( 8 - 2 i ) = 2 – 3i - 8 + 2i = -6 – i


Perkalian
Aturan perkalian pada bilangan kompleks sebenarnya cukup sederhana.
(a + b i) x (c + d i)
=> a x c + a x d i + b x c i + b x d x i x i
=> (a x c – b x d) + (a x d + b x c) i
sehingga
(a + b i) x (c + d i) = (a x c – b x d) + (a x d + b x c) i
Ingat lagi bahwa i adalah akar kuadrat dari -i dengan demikian i kuadrat akan menghasilkan -1 sehingga b x d x i x i akan menghasilkan – b x d. Bilangan ini adalah bilangan real karena sudah tak mengandung i lagi.
Contoh:
(3 + i) x (2 + 3 i)
= (3 x 2 – 1 x 3) + (3 x 3 + 1 x 2) i
= 3 + 11  i
3. Perkalian .
Contoh : ( 3 + 4i )( 2 – 5i ) = ..........................................
Jawaban :
( 3 + 4i )( 2 – 5i ) = 6 – 15i + 8i - 20i2
Ubah i2 = -1 , maka :
( 3 + 4i )( 2 – 5i ) = 6 – 15i + 8i + 20 = 26 - 7i.


Pembagian
Pembagian bilangan kompleks boleh dibilang sedikit lebih njlimet (baca: rumit). Ide dasarnya adalah kita membuat penyebut (bilangan yang ada di bagian bawah dalam pecahan) menjadi sederhana. Langsung saja kita ke contoh:
(a + b i) / (c + d i)
Misal (a + b i) dibagi dengan (c + d i). Kita perlu membuat c + d i menjadi sederhana. Kita tahu bahwa (x + y) dikali dengan (x – y) akan menghasilkan (x*x – y*y). Kita akan memanfaatkan sifat ini. Tapi kalau begitu, supaya adil bagian pembilang juga harus dikalikan dengan nilai yang sama. Maka kita dapatkan:
( (a + b i) x (c – d i) ) / ( (c + d i) x (c-d i) )
=> ( (a + b i) x (c – d i) ) / ( c^2 + d^2)
=> ( (a x c + b x d) + ( – a x d + b x c) i ) / ( c^2 + d^2)
Perhatikan, tanda ^ berarti pangkat. C^2 berarti c pangkat 2 atau c kuadrat.
Contoh:
(2 + 3 i) / (1 + 2 i)
= ( (2 + 3 i) x (1 – 2 i) ) / ( (1 + 2 i) x (1 – 2 i) )
= ( (2 x 1 + 3 x 2) + ( -2 x 2 + 3 x 1) i )  /  ( 1^2 + 2^2 )
= ( 8 – i ) / 5

Contoh Soal pembagian :





= ....


Jawab:
Lihat bagian penyebut, yaitu 3+4i. Maka, sekawan/konjugatnya adalah 3-4i. Kalikan bilangan konjugat ini di pembilang dan penyebut.. (lihat langkah di bawah).



                     
                       
                        
                         






Infused Water Day 2



So here is my second day for trying to be healty
di hari kedua gue coba campuran Jahe + Kunyit + Kurma
honestly awalnya rada takut gitu karna ga pernah coba dan suka bumbu dapur apalagi kunyit
karena udah niat mau coba sehat jadi bismillah aja deh hehe..
but seriously the taste was so good😋
rasanya ada manisnya dari kurma, rasa khas jahe berasa hanya kunyitnya kurang berasa
so good lah pokoknya ga kaya yang sebelumnya dibayangin
So just try it..
Jahe nya cuma seruas jari di bersihkan lalu dipotong tipis-tipis
Kunyit nya juga sama seperti jahe
Kurmanya gue pake 3 buah (kenapa 3? karena allah suka yang ganji) 😁
Usahakan bahan-bahan hanya sampai 1/3 dari botol ya dan didiamkan 6 jam
Harus abis sehari ya jangan sampai untuk besok harinya lagi...👌

Martin Garrix & David Guette – So Far Away (feat. Jamie Scott & Romy Dya)

[Verse 1: Jamie Scott]
Light ’em up, light ’em up
Cahaya menyala
Tell me where you are, tell me where you are
Katakan padaku dimana kau berada
Summer nights, bright lights
Malam musim panas, lampu terang
And the shooting stars, they break my heart
Dan bintang jatuh, mereka merobek hatiku
[Pre-Chorus: Jamie Scott]
Calling you now, but you’re not picking up
Menelpon mu sekarang, tapi kau tidak mengangkatnya
Shadows so close if that’s still enough
Bayangan begitu dekat jika itu masih cukup
Light a match, light a match
Sesuai cahaya
Baby, in the dark, show me where you are
Sayang, di dalam kegelapan, tunjukan padaku dimana kau berada
[Chorus: Jamie Scott]
Oh, love
Oh, cinta
How I miss you every single day
Bagaimana bisa aku merindukan mu setiap hari
When I see you on those streets
Saat aku melihatmu di jalanan
Oh, love
Oh, cinta
Tell me there’s a river I can swim that will bring you back to me
Katakan padaku ada sebuah sungai yang bisa aku renang yang akan membawa mu kembali padaku
‘Cause I don’t know how to love someone else
Karena aku tidak tahu bagaimana tuk mencintai seseorang yang lain
I don’t know how to forget your face
Aku tidak tahu tuk melupakan wajah mu
Oh, love
Oh, cinta
God, I miss you every single day and now you’re so far away
Tuhan, aku merindukan mu seitap hari dan kau pergi begitu jauh
So far away
Pergi begitu jauh
[Verse 2: Romy Dya]
It’s breaking me, losing you
Itu menyakitiku, kehilangan bagiku
We were far from perfect
Kita jauh dari sempurna
But we were worth it
Tapi kita layak
Too many fights, and we cried
Terlalu banyak perkelahian, dan kita menangis
But never said we’re sorry
Tapi tak pernah kita berkata maaf
Stop saying you love me
Berhenti berkata kau mencintai ku
[Pre-Chorus: Romy Dya]
You’re calling me now, but I can’t pick up
Kau menelpon ku sekarang, tapi aku tak bisa mengangkatnya
Your shadow’s still close, and I’m still in love
Bayangan mu masih dekat, dan aku masih cinta
The summer’s over now
Musim panas berakhir sekarang
But somehow it still breaks my heart
Tapi entah bagaimana itu masih membeas di hatiku
We could have had this talk
Kita bisa menyelesaikan pembicaraan ini
Oh
[Chorus: Romy Dya & Jamie Scott]
Oh, love
Oh, cinta
How I miss you every single day
Bagaimana bisa aku merindukan mu setiap hari
When I see you on those streets
Saat aku melihatmu di jalanan
Oh, love
Oh, cinta
Tell me there’s a river I can swim that will bring you back to me
Katakan padaku ada sebuah sungai yang bisa aku renang yang akan membawa mu kembali padaku
‘Cause I don’t know how to love someone else
Karena aku tidak tahu bagaimana tuk mencintai seseorang yang lain
I don’t know how to forget your face
Aku tidak tahu tuk melupakan wajah mu
Oh, love
Oh, cinta
God, I miss you every single day and now you’re so far away
Tuhan, aku merindukan mu seitap hari dan kau pergi begitu jauh
[Post-Chorus: Romy Dya & Jamie Scott]
So far away
So far away, oh
So far away

So far away
Pergi begitu jauh
[Outro: Romy Dya]
Oh, love
Oh, cinta
How I miss you every single day
Bagaimana bisa aku merindukan mu setiap hari
When I see you on those streets
Saat aku melihatmu di jalanan
Oh, love
Oh, cinta
Tell me there’s a river I can swim that will bring you back to me
Katakan padaku ada sebuah sungai yang bisa aku renang yang akan membawa mu kembali padaku
‘Cause I don’t know how to love someone else
Karena aku tidak tahu bagaimana tuk mencintai seseorang yang lain
I don’t know how to forget your face
Aku tidak tahu tuk melupakan wajah mu
Oh, love
Oh, cinta
God, I miss you every single day and now you’re so far away
Tuhan, aku merindukan mu seitap hari dan kau pergi begitu jauh

Sudut Pandang



            

Bukannya aku tidak berani berpendapat
Menurutku berbendapat adalah hal yang sangat kompleks
Bukan hanya sekedar kata yang diucapkan
Tapi kita harus memproses baik atau buruknya kata yang diutarakan
Kadang sudut pandang yang kita lihat hanya berupa kanan atau kiri
Sehingga dapat menyebabkan sebuah perbedaan

Bukannya aku takut perbedaan
Untuk menghadapi perbedaan agar tidak ada pertikaian
Sudut pandang adalah kuncinya
Melihat tidak hanya dari kanan atau kiri tetapi harus dari keduanya bergantian
Maka akan ada pembenaran di setiap sisinya
Tidak semerta-merta semua salah atau semua benar
Tetapi dipilih maka diantaranya yang paling terbaik

Over Thinking



doubt...
sometimes that thing comes to my mind
do i make the right choice? or i don't
is it worth to wait? or it don't
do i want all of this? or i don't
is my future will be ok? or it don't

decision..
sometimes that thing comes to my mind
do i have to be selfish
this is what i want
do i have to be convince
this is the best i can do

Believe...
that thing always be my thinking
did i gave too many believe?
cause my heart is so tired to believe

Tenki no Ko (Weathering With You) 2019



Hello guys!😃
Hari ini tanggal 24 Agustus 2019 hari sabtu gue baru nonton anime terbaru yaitu Tenki no Ko (Weathering With You) yang udah mulai di rilis di indonesia tanggal 21 Agustus 2019. film ini masih termasuk adiknya Kimi No Na Wa (Your Name) yang udah pernah gue review sebelumnya. Honestly this is my first anime that i watched in a movie theater. sebelumnya gue tau dan nonton Your Name karna dikasih filmnya sama temen kuliah. semenjak itu jadi amazed gitu sama cerita anime movie dan suka karyanya. jadi gue nonton Weathering With You itu di CGV Slipi Jaya jam 13.05-15.07 WIB. butuh perjuangan penuh deh biar on time masuk bioskop (as always) dateng selalu mepet. untung udah pesen by online via CGV Cinema jadi dateng tinggal print tiket trus masuk Audi #2 deh.



Well.. back to the review Weathering With You ini film masih satu garapannya Makoto Shinkai.
cerita nya dimulai dengan anak perempuan Hina Amano yang sedang menemani ibunya di rumah sakit, cuaca saat itu sedang hujan lebat. dia dalam hati berharap hujan bisa reda dan cuaca bisa berubah cerah agar dia bisa mengajak ibunya keluar melihat matahari. saat dia melihat keluar jendela rumah sakit, dia melihat ada cahaya diantara gelapnya mendung, cahaya itu menuju ke atap gedung yang tidak terpakai. dia penasaran dan didatangi lah gedung itu sampai keatapnya dia melihat ada sebuah kuil yang terpasang gerbang berwarna merah. dia melangkah masuk ke dalam gerbang tersebut lalu dia tidak sadarkan diri. dia hanya ingat bahwa ia jatuh dari atas awan dan bertemu ikan-ikan kecil yang terbuat dari air hujan.

Setelah itu cerita pindah ke sisi anak laki-laki Hodaka Morishima siswa SMA yang kabur dari rumahnya di pulau terpencil dan hendak menuju Tokyo dengan menggunakan Kapal Ferry. di dalam kapal sudah ada peringatan bahwa akan ada cuaca buruk di depan, sehingga para penumpang diminta untuk waspada. berbeda dengan penumpang yang lain Hodaka malah pergi ke atas kapal dan hendak melihat awan yang ada sedikit cahaya sebelum akhirnya ada badai luar biasa datang menghantam kapal dan hampir membuat Hodaka terjatuh dari kapal tetapi dapat diselamatkan oleh Keisuke Suga. setelah berhasil di selamatkan, Hodaka lalu meneraktir Keisuke Suga makan dan minum atas jasa telah menyelamatkan nyawanya. lalu setelah turun dari kapal Keisuke Suga memberikan kartu nama nya kepada Hodaka. dalam kartu nama tertulis CEO sebuah perusahaan penerbitan kecil yang berspesialisasi dalam artikel tentang legenda urban. melihat kartu nama tersebut Hodaka tidak tertarik bertemu lagi dengan Keisuke Suga karena meneraktir nya membuat keuangan Hodaka terkuras.

Setelah berhari-hari berjuang mencari kerja di internet, Hodaka kesulitan mendapatkan pekerjaan karena umurnya yang masih 16 tahun dan masih usia wajib sekolah di jepang. dia tidur dipinggiran jalan hingga di pinggir club malam, lalu dia ditendang pemilik club sampai menghantam tempat sampah. saat hendak membersihkan tempat sampah ia menemukan sesuatu terbungkus amplop coklat, lalu dimasukanlah kedalam tasnya. setelah lelah berjalan akhirnya ia kehabisan uang dan istirahat di Mcd, lalu dia membuka amplop yang sebelumnya ditemukan dan isinya ternyata adalah pistol. dia berfikir mungkin hanya senjata mainan, lalu ia masukan kedalam tasnya. Setelah tiga hari di Mcd tanpa makan, lalu datanglah Hina memberi burger double cheese secara gratis karena dia melihat Hodaka belum makan apapun selama tiga hari. Hodaka memakan burger itu dengan lahap dan dalam hatinya ia bergumam bahwa burger itu adalah makanan terenak selama ia hidup.

Lalu Hodaka merasa putus asa dan melihat kartu nama Keisuke Suga dan berniat meminta pekerjaan di perusahaannya. Setelah sampai di tempat Keisuke Suga, Hodaka bertemu wanita yang sedang tidur di sofa. wanita itu adalah Natsumi. ketika Natsumi terbangun Hodaka kaget karena dia sedang memperhatikan Natsumi. Natsumi lalu menyambut Hodaka dengan baik karena merasa Hodaka akan menggantikan pekerjaannya selama ini yang berat.

Hodaka diterima dan mulai bekerja mencari bahan artikel legenda urban yaitu gadis pembawa matahari, yang dapat mengubah cuaca dari hujan menjadi cerah. diperjalanan pulang Hodaka bertemu lagi dengan Hina yang sedang diajak om-om untuk dapat bekerja di club malam. Hina yang merasa ragu menjadi mau karena dipaksa. melihat paksaan tersebut Hodaka geram dan mengajak lari Hina, lalu berhasil dikejar om-om tersebut dan Hodaka dipukul. saat sudah terdesak Hodaka mengeluarkan pistol yang sebelumnya ditemukan ditempat sampah. dia berniat hanya ingin mengeretak om-om itu, tapi om-om itu perpikir itu adalah pistol mainan. lalu ditekan lah kait pistol nya dan doooorrr ternyata itu adalah pistol sungguhan. om-om itu syok dan hanya bisa terdiam kaget. bersyukur tidak kena badannya sama sekali. lalu Hina mengajak lari Hodaka yang juga syok karena mengetahui itu adalah pistol sungguhan.

Setalah itu Hina mengajak Hodaka ke gedung tua yang tidak terpakai. dia sana Hina marah karena Hodaka hampir membunuh orang. Hodaka yang juga syok berkata bahwa ia tidak tahu kalau itu adalah psistol sungguhan. melihat ke jujuran Hodaka, Hina lalu percaya dan meminta maaf. Hina bercerita bahwa sebenarnya ia yang mau mengikuti om-om itu karena Hina memerlukan uang. dia sudah dipecat dari pekerjaan lamanya. lalu Hina mengajak hodaka ke atas gedung itu yang mana terdapat gerbang kuil Hina mendapatkan kekuatan mengubah cuaca. lalu Hina mengubah cuaca yang sebelumnya hujan menjadi cerah. Hodaka kaget dan bahagia karena akhirnya ia menemukan gadis pengubah cuaca.

Hodaka diundang kerumah Hina dan mereka membicarakan ide bahwa mengubah cuaca dapat menjadi pekerjaan yang menghasilkan uang. lalu adik Hina yaitu Nagisa Amano yang dipanggil Nagi pulang dari sekolah yang sepertinya masih SD atau SMP. Hodaka mengenal Nagi karena sebelumnya pernah melihat di bus dan Nagi sedang berganti pasangan setiap pemberhentian bus. Lalu lewat internet Hodaka memasarkan keahlian Hina. setelah di posting lalu langsung ada pelanggan yang membooking untuk mencerahkan cuaca hujan di acara festival jualan outdoor. mereka bertiga Hina,Nodaka dan Nagi berusaha mengubah cuaca menjadi cerah. setelah mencoba beberapa lama, akhirnya Hina dapat mengubah cuaca yang sebelumnya hujan menjadi cerah. Setelah itu banyak sekali panggilan untuk mengubah cuaca.

Hodaka yang sibuk dengan pekerjaan barunya jadi lupa akan pekerjaan ditempat penerbit artikel. akhirnya Keisuke Suga dan Natsumi yang keluar melakukan reset tentang gadis cuaca. mereka masuk kedalam kuil cuaca, didalam kuil terdapat penjaga yang menceritakan bahwa dulunya jepang memang ada dibawah laut dan hujan yang turun ini adalah pengulangan akan kejadian 300 tahun yang lalu. dan untuk menghentikannya hanya bisa gadis cuaca. namun ketika gadis cuaca sudah terpilih maka, ia akan menjadi tumbal untuk langit. gadis cuaca akan hilang seperti buih jika ia menggunakan kekuatan pengubah cuaca seterusnya. mendengar penjelasan itu lalu Keisuke dan Natsumi teringat kepada Hodaka akan pekerjaan barunya dengan gadis pengubah cuaca.

Disisi lain Hodaka, Hina dan Nagi berkunjung kerumah Tachibana yang mana Tachibana adalah karakter utama laki laki di film Your Name (Kimi No Na Wa) mereka bertiga membuat cuaca cerah dirumah Tachibana. disana Hodaka teringat bahwa Hina sebentar lagi ulang tahun dan hendak memberikan kado. setelah berkonsultasi dengan Nagi maka Hodaka membelikan kado cincin untuk Hina. kado cincin dibeli di toko yang dilayani oleh perempuan bernama Miyamizu yang mana juga termasuk karakter utama perempuan di film Your Name.

Lalu Keisuke meminta Hodaka untuk membuat janji mengubah cuaca disekitaran taman rumah sakit tempat anaknya Keisuke dirawat. anak Keisuke mengidap penyakit asma dan hanya dapat dibawa keisuke saat cuaca cerah. dikesempatan itu Natsumi dan menceritakan tentang takdir akhir gadis cuaca kepada Hina. Hina terdiam..

Diwaktu pulang bersama Hodaka hendak memberikan kado kepada Hina, tetapi sebelum memberikan kado. Hodaka terkejut karena Hina terbang dan badannya mulai transparan. melihat itu Hodaka kaget dan akhirnya Hina cerita bahwa akan ada akhir dari takdir gadis cuaca sebagai menyelamat jepang dari cuaca hujan. mengetahui hal itu lalu Hodaka melarang Hina menggunakan kekuatannya.

Setelah sampai dirumah Hina kedapatan tamu yaitu polisi yang mencari Hodaka karena kedapatan di cctv jalanan bahwa Hodaka menodongkan pistol kepada orang. Hodaka yang sedang dikamar mandi terdiam tapi Hina mengatakan bahwa ia tidak kenal Hodaka. lalu polisi pergi, tetapi sebelum pergi meraka memperingati Hina agar dapat hidup di panti sosial karena ia hidup tanpa orang tau yang mendampingi.

Hodaka lalu menemui Keisuke akan tetapi Keisuke tidak mau membantu karena ia tidak mau terlibat masalah selama ia sedang memperjuangkan hak asuh anaknya dipengadilan. Hodaka lalu berniat kabur, Hina dan adiknya juga hendak kabur agar tidak di paksa ke panti di panti sosial. mereka bertiga akhirnya pergi bersama. mencari tempat tinggal dan kamar semua penuh. karena diluar cuaca makin memburuk, hujan terus turun dan salju juga turun. akhirnya mereka menemukan hotel mewah dan mereka bersenang-senang dihotel tersebut. dalam hati Hodaka ia memohon kepada tuhan agar tidak memberikan hal lain lagi. tidak lebih dan tidak kurang, hanya keadaan seperti itu mereka bertiga dapat bersenang-senang.

Hina menanyakan kepada Hodaka apakah ia ingin hujan berhenti dan cuaca menjadi cerah kembali? Hodaka menjawab iya tanpa ia tahu maksud dari pertanyaan Hina. keesokan harinya Hodaka tidak menemukan Hina, ternyata Hina telah berubah menjadi buih dan tinggal diatas awan dan membuat cincin ditangannya jatuh ke bawah dan di temukan oleh Hodaka. lalu polisi mendatangi hotel mereka dan menangkap Hodaka. membawa adik Hina ke panti sosial. Hodaka merasa kesal dan berniat mencari Hina. Hodaka kabur dari polisi yang mendatangi gedung tua tempat kuil Hina mendapatkan kekuatan. dalam perjalanan panjang Hodaka berlari dari polisi lalu lari menggunakan kakinya menyusuri rel kereta hingga sampailah di gedung itu. di dalam gedung Hodaka bertemu Keisuke yang melarangnya menaiki gedung karena gedung sudah rusak dan menyarankan menyerahkan diri kepolisi karena polisi sedang dibawah gedung. dengan keras hati Hodaka tetap ingin menaiki gedung dan hanya ingin bertemu Hina walaupun untuk yang terakhir kalinya, mendengar penjelasan itu lalu Keisuke tersentuh dan membantu menghalau polisi mengejar Hodaka.

Hodaka berhasil mencapai atap gedung dan memasuki gerbang kuil, dan membuatnya memasuki alam lain yaitu alam atas langit tempat Hina berada. Hodaka terjatuh dari alam atas langit dan melihat Hina yang sedang tertidur sementara badannya dikerubungi ikan-ikan yang terbuat dari air yang menghisap badan Hina. Hodaka menyuruh Hina melompat kepadanya lalu berkata bahwa dunia sudah gila, dia tidak peduli akan dunia. dia hanya ingin Hina ada disampingnya. lalu Hina kembali ke dunia dan hujan kembali turun deras.

Selama tahun hujan terus turun sehingga membuat jepang hampir tenggelam. sementara itu Hodaka yang kembali ke kampung halamannya yaitu di pulau terpencil telah menyelesaikan pendidikan SMA nya dan berniat kembali ke Tokyo dan menemui Hina. Setelah memberanikan diri Hodaka kembali bertemu Hina dan memberikan cincinnya kembali. cerita selesai...

Tanggapan gue tantang cerita ini sama seperti tanggapan James Marsh dari South China Morning Post  yang memuji film ini karena animasinya, tetapi mengkritiknya karena kurangnya "kejelasan visi seperti yang terlihat dalam Kimi no Na wa". Marsh menilai alur cerita film ini lebih terang-terangan daripada Kimi no Na wa, tetapi kemudian mengakui ada beberapa "alur cerita menggantung" yang tidak dijelaskan oleh film ini.

But overall animasinya emang mantep banget deh dan bikin merinding sound effect nya👍👍👍

Infused Water Day 1

Bismillah..
Kali ini gue coba mau share tentang infused water. infused water adalah air mineral yang dicampurankan dengan berbagai macam potongan buah-buahan segar, sayuran, herbal, atau rempah-rempah. infused water ini sebenernya udah lama dikenal, hanya baru belakangan ini gue mulai tertarik. gue mulai tertarik saat liat di instagram @resep_jsr yang mana arti jsr itu Jurus Sehat Rasulullah yang ternyata resepnya banyak dari dr @zaidulakbar . jujur karena kebodohan gue yang terlalu males ini, gue sendiri gatau persis siapa itu dr @zaidulakbar. jadi silahkan kalian kepo sendiri ya hehe 😁

tapi yang gue tau untuk Resep Detox sisa GG, C, S, MI, P, P (Gluten Goreng, Cilok, Seblak, Mie Instan, Penyedap Sintetik, Pengawet). Rules ini akan menghasilkan efek yang luar biasa jika dikerjakan rutin berkaitan infused water atau air nano jsr
.
Rulesnya :
#Day1: rempah (kunyit, jahe, ketumbar, kayu manis, dll) pilih salah satu atau dua
.
#Day2 : buah (semangka, anggur, jeruk nipis atau lemon, dll)
.
#Day3: sayur (timun, sawi, seledri, dll)
.
#Day4 : balik ke pola day 1, polanya diulang terus "rempah-buah-sayur" selama sebulan.
.
Caranya :
Gunakan air 600 ml, bahan yang dimasukkan ga usah banyak, cukup beberapa potong atau 1/3 bagian dasar dari tumbler. Ektraksi mulai optimal di 6 jam pertama, dan maksimal 12 jam, setelah 12 jam ga usah di refill, bikin baru, karena kadar kandungan udah mentok di 12 jam. Kurma bisa masuk di 3 hari tadi, dicampur aja 1-3 butir. Dan tetep perlu minum air putih 2-3 liter/hari, air pH netral/alkali.



Untuk hari pertama yang newbie ini gue coba Air + Lemon karena cuma itu yang ada di kulkas (efek belom persiapan langsung eksekusi). biar aja lah ya yang penting infused water hehe😋

Kimi No Nawa (Your Name) 2016


Untuk kali ini gue mau bahas film anime jepang yang posternya udah terpampang di atas. 
yess.. "Kimi No Nawa" atau bahasa inggrisnya "Your Name" yang dirilis tahun 2016. For me ini termasuk one of best anime i ever watched sih... honestly anime ini gue tonton 2 kali baru gue nyambung maksud dan alur ceritanya (maklum lola). Dan tapi ternyata ga berhenti disitu aja, walaupun gue udah ngerti dan nyambung tapi tetep mau nonton aja kalau lagi bosen. grafik filmnya bagus, musiknya bagus dan jalan ceritanya juga bagus. best anime lah pokoknya, ga heran dapet banyak penghargaan dan skor di IMDB juga tinggi 8,4/10.

Mitsuha Miyamizu, seorang siswi sekolah menengah atas yang tinggal di desa fiktif bernama Itomori di daerah pegunungan Hida Prefektur Gifu, mulai bosan dengan kehidupannya di pedesaan tempat dia lahir dan berharap dapat terlahir menjadi pemuda tampan yang hidup di Tokyo pada kehidupan selanjutnya. Kemudian, Taki Tachibana, seorang siswa sekolah menengah atas yang tinggal di Tokyo, terbangun dari tidurnya dan menyadari bahwa dirinya adalah Mitsuha, yang entah bagaimana bisa masuk ke dalam tubuh Taki.

Taki dan Mitsuha menyadari bahwa mereka berdua saling memasuki tubuh satu sama lain. Mereka mulai berkomunikasi satu sama lain dengan saling meninggalkan catatan di kertas maupun melalui memo di ponsel mereka. Seiring dengan berjalannya waktu, mereka semakin terbiasa dengan pertukaran tubuh ini serta mulai mencampuri kehidupan satu sama lain. Mitsuha membantu Taki untuk menjalin hubungan dengan seorang wanita rekan kerjanya yang bernama Miki Okudera, sehingga akhirnya Taki dapat berkencan dengan Miki. Sementara itu, Taki membantu Mitsuha agar lebih dikenal di sekolahnya. Mitsuha kemudian memberitahu Taki mengenai sebuah komet yang diramalkan akan melintas dekat Bumi dalam beberapa hari mendatang, dan betapa tertariknya dirinya untuk dapat melihatnya, karena waktunya bertepatan dengan festival di desa Itomori.

Pada suatu saat, nenek dari Mitsuha bertanya kepada Taki yang berada di dalam tubuh Mitsuha, "Kamu masih bermimpi, kan?", dan bercerita bahwa keturunan Miyamizu terkadang mengalami mimpi tentang kehidupan orang lain. Keesokannya, Taki tiba-tiba kembali terbangun di tubuhnya sendiri. Saat bertemu dengan Miki, kencannya berakhir gagal. Miki meninggalkan Taki, mengatakan bahwa dirinya menyadari bahwa ada orang lain yang dipikirkan oleh Taki. Semenjak itu, Taki dan Mitsuha tidak pernah bertukar tubuh lagi. Taki kemudian mencoba menghubungi Mitsuha, namun tidak berhasil. Dia akhirnya memutuskan untuk menemui Mitsuha secara langsung dengan mengunjungi tempat kelahirannya.

Tanpa mengetahui apa nama desa Mitsuha dan di mana lokasinya, Taki melakukan perjalanan ke berbagai daerah di Hida, dengan hanya mengandalkan sketsa pemandangan desa yang dia lukis berdasarkan ingatannya. Akhirnya, di sebuah restoran yang dia kunjungi bersama Miki dan teman sekolahnya Tsukasa Fujii, seorang pelayan mengenali sketsa Taki sebagai desa Itomori, dan mengatakan bahwa desa tersebut dahulunya sangat indah. Namun kini desa tersebut dan wilayah di sekitarnya telah hancur serta menjadi kawah raksasa karena dihantam pecahan komet Tiamat yang jatuh tiga tahun lalu. Saat membaca catatan kejadian, Taki menyadari bahwa kejadian ini telah menewaskan sepertiga penduduk. Taki juga menemukan nama Mitsuha dan juga kedua temannya, Katsuhiko Teshigawara dan Sayaka Natori, yang tertera dalam daftar korban. Taki kemudian diantarkan oleh pelayan tersebut menuju lokasi kawah. Di sana, Taki mencari memo yang pernah Mitsuha buat pada ponselnya untuk memastikan bahwa dirinya tidak sedang bermimpi. Namun ternyata semuanya telah menghilang.

Berusaha agar dapat terhubung kembali dengan Mitsuha, Taki kemudian memberanikan dirinya untuk pergi seorang diri ke kuil keluarga Mitsuha yang terletak di sebuah gunung dekat Itomori. Menyadari bahwa linimasa dirinya dan Mitsuha sebenarnya terpaut beberapa tahun selama ini, Taki meminum kuchikami-zake, sejenis arak beras yang dibuat dengan cara mengunyah nasi di dalam mulut, yang pernah dibuat oleh Mitsuha saat menjalani tradisi gadis kuil dan ditinggalkan di dalam kuil tersebut sebagai persembahan. Dia berharap dapat terhubung kembali dengan tubuh Mitsuha sebelum komet menghantam. Taki berhasil terbangun di tubuh Mitsuha pada pagi hari sebelum festival, dan menyadari bahwa dia masih punya waktu untuk menyelamatkan desa tersebut. Dia meyakinkan teman-teman Mitsuha perihal komet tersebut dan meminta bantuan mereka untuk mengevakuasi desa. Sambil menjalani rencananya, Taki menyadari bahwa Mitsuha juga berusaha mencarinya dengan menaiki kereta api ke Tokyo, dan mungkin kini Mitsuha sedang berada di tubuhnya di dalam kuil. Taki kemudian mengunjungi kembali gunung tempat kuil tersebut berada untuk menemui Mitsuha.

Sebelumnya, Mitsuha tidak dapat menemukan Taki di Tokyo dan kembali ke desanya dengan perasaan sedih. Dalam perjalanan, Mitsuha kemudian bertemu dan mengenali Taki. Namun karena linimasa dirinya sebenarnya berada di masa lampau, Taki tidak dapat mengenalinya. Kini Mitsuha terbangun kembali dalam tubuh Taki yang berada di dalam kuil keluarganya, lalu naik ke puncak gunung. Taki pun sudah tiba di puncak gunung. Meskipun mereka dapat merasakan keberadaan satu sama lain, mereka tidak dapat saling melihat satu sama lain karena berada di masa yang berbeda. Saat matahari mulai terbenam, baik Taki dan Mitsuha menyadari bahwa ini adalah waktunya kataware, sehingga mereka kembali ke tubuh masing-masing, dan dapat saling melihat satu sama lain. Taki mengingatkan Mitsuha untuk meyakinkan ayahnya yang merupakan wali kota Itomori untuk mengevakuasi seluruh desa. Mereka juga memutuskan untuk saling menuliskan nama mereka di tangan mereka agar mereka tidak melupakannya ketika kembali ke linimasa asli mereka masing-masing setelah matahari terbenam. Sebelum Mitsuha sempat menuliskan namanya, matahari sudah terbenam, dan mereka kembali terpisah. Seiring dengan berjalannya waktu, ingatan mereka perlahan mulai menghilang, dan pada akhirnya mereka tidak dapat lagi mengingat nama satu sama lain serta peristiwa-peristiwa yang telah mereka alami. Dalam upaya terakhirnya, Mitsuha membuka telapak tangannya, dan menyadari yang Taki tuliskan bukanlah namanya, tapi "Aku mencintaimu". Dengan penuh keyakinan dan semangat baru, Mitsuha kembali menemui ayahnya sebelum pecahan komet jatuh dan menghantam Itomori.

Delapan tahun kemudian, terungkap bahwa Mitsuha berhasil membujuk ayahnya untuk melakukan evakuasi terhadap penduduk di distrik sekitarnya sehingga penduduk desa Itomori berhasil diselamatkan tepat waktu. Sementara itu, Taki yang telah lulus dari universitas dan sedang mencari pekerjaan, memiliki perasaan bahwa ada sesuatu yang hilang pada dirinya. Dia menemukan bahwa dirinya tertarik dengan hal-hal yang berkaitan dengan Itomori, seperti majalah dan penduduk yang dirasanya familiar, yang sebenarnya pernah dia temui saat berada di tubuh Mitsuha. Saat bepergian dengan kereta api yang terpisah, Taki dan Mitsuha saling tertegun melihat satu sama lain ketika kedua kereta tersebut berpapasan. Mereka kemudian turun di pemberhentian selanjutnya untuk saling mencari satu sama lain. Akhirnya mereka saling bertemu di sebuah tangga, dan karena mereka merasa sepertinya saling mengenal, mereka saling menanyakan nama. 

Unity by Alan Walker ft Walkers

In the dark of night

Dalam kegelapan malam
The stars light up the sky
Bintang menyinari langit
We see them flying free
Kita melihat mereka terbang bebas
That's just like you and me
Seperti kau dan aku


Everyone is lonely sometimes
Terkadang seseorang merasa kesepian
But I would walk a thousand miles
Namun aku akan berjalan sejauh ribuan mil
To see your eyes
Untuk menatap matamu
You are not alone, we are family
Kau tak sendirian, kita adalah keluarga
Hold me, let's escape all this reality
Peluk aku, ayo kita lari dari kenyataan ini


You are my symphony
Kau adalah simfoni
By your side, we are Unity
Bersamamu, kita adalah satu kesatuan
You are my energy
Kau adalah penyemangatku
My guiding light, we are Unity
Cahaya penuntunku, kita adalah satu kesatuan
We are Unity
Kita adalah satu kesatuan
We are Unity
Kita adalah satu kesatuan


Although the rain might pour
Meskipun hujan mungkin turun
A thunder starts to roar
Guntur mulai mengaum
The lightning wakes the wave
Petir membangunkan ombak
But through it, we are brave
Tapi karena itulah, kita berani


Everyone is lonely sometimes
Terkadang seseorang merasa kesepian
But I would walk a thousand miles
Namun aku akan berjalan sejauh ribuan mil
To see your eyes
Untuk menatap matamu
You are not alone, we are family
Kau tak sendirian, kita adalah keluarga
Hold me, let's escape all this reality
Peluk aku, ayo kita lari dari kenyataan ini


You are my symphony
Kau adalah simfoni
By your side, we are Unity
Bersamamu, kita adalah satu kesatuan
You are my energy
Kau adalah penyemangatku
My guiding light, we are Unity
Cahaya penuntunku, kita adalah satu kesatuan
(We are) We are Unity
Kita adalah satu kesatuan
(We are) We are Unity
Kita adalah satu kesatuan


(My Unity)
(Persatuanku)
(My Unity)
(Persatuanku)
(My Unity)
(Persatuanku)
(My Unity)
(Persatuanku)
We are Unity
Kita adalah satu kesatuan


You are my symphony
Kau adalah simfoni
By your side, we are Unity
Bersamamu, kita adalah satu kesatuan
You are my energy
Kau adalah penyemangatku
My guiding light, we are Unity
Cahaya penuntunku, kita adalah satu kesatuan
We are Unity
Kita adalah satu kesatuan
We are Unity
Kita adalah satu kesatuan


      Di lagu ini alan walker colab dengan fans nya biasa di sebut walkers.
Jadi dalam lagu ini para walkers mengumpulkan ide mereka untuk membuat lagu bersama alan. lagu ini dikerjakan dalam waktu satu bulan. dalam lagu ini banyak walkers yang berpartisipasi seperti :

Piano: Walker #0 


Drums: Walker #18677 (K4rim from Saudi Arabia)

Lead: Walker #27678 (Haruto Inoue from Japan)

Pads & Plucks: Walker #17210 (Ardi Rida from Italy)

Harp: Walker #13967 (Natalie Lo from Hong Kong)

Lyrics: Walker #326 #487 #817 #1295 #1862 #1990 #2339 #2436 #4064 #4199 #4348 #4355 #4684 #4744 #4832 #4832 #4852 #4934 #4946 #5060 #5062 #5105 #5107 #5160 #5195 #5202 #5207 #5208 #5235 #5677 #6079 #6145 #6172 #6316 #6356 #6409 #6455 #6851 #6930 #7101 #7400 #7457 #7898 #8598 #8627 #8658 #8711 #8974 #9086 #9343 #9383 #9428 #9979 #10152 #10668 #10702 #10731 #10754 #10781 #10796 #10886 #11132 #11203 #11293 #11325 #11327 #11364 #11404 #11545 #11695 #11719 #11818 #11836 #11993 #11998 #12016 #12176 #12236 #12263 #12270 #12315 #12345 #12597 #12660 #12774 #12834 #12894 #12941 #13006 #13178 #13276 #13292 #13300 #13371 #13598 #13718 #13815 #13899 #13910 #13984 #14058 #14064 #14161 #14183 #14192 #14197 #14251 #14354 #14388 #14435 #14529 #14706 #14714 #14731 #14732 #14791 #14805 #14812 #14897 #14898 #14913 #14984 #15035 #15185 #15247 #15259 #15298 #15338 #15521 #15524 #15572 #15618 #15626 #15680 #15857 #16123 #16153 #16165 #16223 #16230 #16285 #16304 #16396 #16404 #16449 #16513 #16757 #16778 #16895 #16938 #16980 #17058 #17121 #17194 #17196 #17423 #17434 #17559 #17560 #17580 #17652 #17654 #17719 #17733 #17745 #17781 #17795 #17820 #17993 #18028 #18073 #18098#18116#18165 #18184 #18185 #18190 #18217 #18256 #18419 #18466 #18559 #18568 #18844 #18973 #19049 #19097 #19160 #19239 #19318 #19323 #19336 #19349 #19368 #19462 #19494 #19513 #19557 #19597 #19642 #19715 #19850 #19907 #19987 #20003 #20091 #20093 #20205 #20206 #20320 #20364 #20374 #20393 #20409 #20458 #20492 #20500 #20563 #20590 #20638 #20640 #20665 #20700 #20713 #20734 #20740 #20776 #20818 #20868 #20924 #20991 #21137 #21139 #21179 #21276 #21296 #21341 #21342 #21388 #21390 #21437 #21603 #21697 #21800 #21885 #21935 #22018 #22057 #22086 #22133 #22141 #22145 #22150 #22185 #22222 #22290 #22387 #22422 #22447 #22653 #22764 #22999 #23033 #23428 #23528 #23564 #23568 #23640 #23653 #23858 #23869 #23870 #23922 #24066 #24376 #24492 #24553 #24569 #24690 #24758 #24842 #24846 #24901 #24915 #24948 #25095 #25130 #25306 #25314 #25331 #25408 #25444 #25477 #25500 #25587 #25612 #25766 #25833 #25894 #25912 #25949 #25962 #26035 #26058 #26229 #26244 #26494 #26529 #26547 #26662 #26799 #26836 #26846 #26858 #26872 #26900 #27084 #27170 #27218 #27346 #27370 #27372 #27393 #27577 #27583 #27650 #27670 #27730 #27736 #27849 #27868 #27964 #27966 #27973 #27982 #28121 #28129 #28277 #28307 #28397 #28490 #28524 #28529 #28534 #28621 #28623 #28784 #29026 #29195 #29237 #29297 #29465 #29552 #29589 #29641 #29644 #29707 #29907 #29917 #29974 #29998 #30051 #30082 #30201 #30233 #30285 #30500 #30507 #30516 #30626 #30713 #30758 #30766 #31018 #31062 #31064 #31075 #31095 #31107 #31186 #31205 #31419 #31483 #31522 #31608 #31643 #31675 #31679 #31690 #31739 #31754 #31785 #31790 #31818 #31844 #31858 #31882 #31905 #31944 #31991 #32000 #32020 #32097 #32103 #32148 #32176 #32178 #32189 #32195 #32222 #32226 #32229#32243 #32299 #32305 #32339 #32492 #32524 #32538 #32590 #32657 #32668 #32685 #32694 #32702 #32737 #33121 #33179 #33212 #33219 #33251 #33323 #33352 #33372 #33395 #33448 #33457 #33459 #33463 #33496 #33498 #33531 #33564 #33567 #33580 #33586 #33591 #33600 #33610 #33622 #33637 #33638 #33644 #33652 #33654 #33665 #33670 #33677 #33680 #33703 #33711 #33712 #33811 

Topline: Walker #32176 (Sapphire from England)

Artwork: Walker #7417 (Jonathan Murray from USA)

Mixed by: James Njie


     Makna lagu ini menurut gue cukup bagus, yaitu solidaritas, kekeluargaan dan kebersamaan. kita sebagai umat manusia yang hidup dibumi adalah keluarga. walaupun kita berjauhan tapi karena kita satu, maka dengan lagu ini diharapkan alan bisa menjadi kesatuan yang membuat jauh menjadi terasa dekat. karena kadang manusia sering melupakan kebersamaan dan selalu merasa sendiri kesepian menangung semua masalah hidupnya seorang diri hingga banyak yang putus asa karena merasa kesepian. dilagu ini alan mengingatkan kita bahwa kita hidup di dunia ini bersama, jangan merasa kesepian karena ada beberapa orang yang akan membantu menerangi kegelapan hidup kita. karena kita semua adalah satu dan jika kita bersatu maka akan menjadi kesatuan yang kuat dan dapat saling menerangi...


Good job thumbs up buat liriknya yang ngena banget... karena sometimes gue juga pernah ngerasa lonely (ups curhat). never regret to be walkers 👍👍😍😍